Iklan

Danlanal Lhokseumawe Pimpin Upacara Bendera Rutin 17-an

Redaksi
19 Mei 2025
Last Updated 2025-05-19T16:07:25Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates


Suaradiksi.com. Aceh utara - Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Lhokseumawe, Kolonel Laut (P) Andi Susanto, memimpin langsung upacara bendera dalam rangka kegiatan rutin tanggal 17 setiap bulannya yang berlangsung di Lapangan Apel Mako Lanal Lhokseumawe, Senin (19 Mei 2025) pagi.


Upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, diikuti oleh seluruh prajurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanal Lhokseumawe.


Pada kesempatan tersebut, Danlanal membacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. Dalam amanatnya, Panglima TNI menekankan pentingnya menjaga soliditas dan sinergi antarmatra dalam menghadapi dinamika tantangan tugas ke depan, serta perlunya peningkatan profesionalisme prajurit di seluruh jajaran TNI.


"Aparat TNI harus selalu hadir di tengah masyarakat, menjadi solusi dan membawa dampak positif. Tetap pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan Delapan Wajib TNI dalam setiap pelaksanaan tugas," demikian kutipan amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh Kolonel Laut (P) Andi Susanto.


Komandan Lanal Lhokseumawe juga mengajak seluruh jajaran Lanal Lhokseumawe untuk terus menjaga kekompakan dan profesionalisme dalam setiap pelaksanaan tugas, baik di lingkungan kerja maupun saat bertugas di lapangan.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl